TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Kisah Para Rasul 3:6

Konteks
3:6 Tetapi Petrus berkata: "Emas dan perak tidak ada padaku, tetapi apa yang kupunyai, kuberikan kepadamu: Demi nama Yesus Kristus, orang Nazaret n  itu, berjalanlah 1 !"

Kisah Para Rasul 9:34

Konteks
9:34 Kata Petrus kepadanya: "Eneas, Yesus Kristus menyembuhkan engkau; y  bangunlah dan bereskanlah tempat tidurmu!" Seketika itu juga bangunlah orang itu.

Kisah Para Rasul 19:12-17

Konteks
19:12 bahkan orang membawa saputangan atau kain 2  yang pernah dipakai oleh Paulus dan meletakkannya atas orang-orang sakit, maka lenyaplah penyakit u  mereka dan keluarlah roh-roh jahat.
Anak-anak Skewa
19:13 Juga beberapa tukang jampi Yahudi, yang berjalan keliling di negeri itu, mencoba menyebut nama Tuhan Yesus atas mereka yang kerasukan roh jahat v  dengan berseru, katanya: "Aku menyumpahi kamu demi nama Yesus w  yang diberitakan oleh Paulus." 19:14 Mereka yang melakukan hal itu ialah tujuh orang anak dari seorang imam kepala Yahudi yang bernama Skewa. 19:15 Tetapi roh jahat itu menjawab: "Yesus aku kenal, dan Paulus aku ketahui, tetapi kamu, siapakah kamu?" 19:16 Dan orang yang dirasuk roh jahat itu menerpa mereka dan menggagahi mereka semua dan mengalahkannya, sehingga mereka lari dari rumah orang itu dengan telanjang dan luka-luka. 19:17 Hal itu diketahui oleh seluruh penduduk Efesus, x  baik orang Yahudi maupun orang Yunani, maka ketakutanlah y  mereka semua dan makin masyhurlah nama Tuhan Yesus.

Markus 9:25-26

Konteks
9:25 Ketika Yesus melihat orang banyak makin datang berkerumun, e  Ia menegor roh jahat itu dengan keras, kata-Nya: "Hai kau roh yang menyebabkan orang menjadi bisu dan tuli, Aku memerintahkan engkau, keluarlah dari pada anak ini dan jangan memasukinya lagi!" 9:26 Lalu keluarlah roh itu sambil berteriak dan menggoncang-goncang anak itu dengan hebatnya. Anak itu kelihatannya seperti orang mati, sehingga banyak orang yang berkata: "Ia sudah mati."

Markus 16:17

Konteks
16:17 Tanda-tanda b  ini akan menyertai 3  orang-orang yang percaya: mereka akan mengusir setan-setan c  demi nama-Ku, mereka akan berbicara dalam bahasa-bahasa yang baru d  bagi mereka,

Lukas 9:1

Konteks
Yesus mengutus kedua belas murid
9:1 Maka Yesus memanggil kedua belas murid-Nya, lalu memberikan tenaga dan kuasa kepada mereka untuk menguasai setan-setan 4  k  dan untuk menyembuhkan penyakit-penyakit. l 

Lukas 10:17-19

Konteks
Kembalinya ketujuh puluh murid
10:17 Kemudian ketujuh puluh murid itu g  kembali dengan gembira dan berkata: "Tuhan, juga setan-setan takluk kepada kami demi nama-Mu. h " 10:18 Lalu kata Yesus kepada mereka: "Aku melihat Iblis i  jatuh seperti kilat dari langit. j  10:19 Sesungguhnya Aku telah memberikan kuasa kepada kamu untuk menginjak ular k  dan kalajengking 5  dan kuasa untuk menahan kekuatan musuh, sehingga tidak ada yang akan membahayakan kamu.

Kolose 2:15

Konteks
2:15 Ia telah melucuti pemerintah-pemerintah dan penguasa-penguasa 6  b  dan menjadikan mereka tontonan umum dalam kemenangan-Nya atas mereka. c 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[3:6]  1 Full Life : DEMI NAMA YESUS KRISTUS ... BERJALANLAH.

Nas : Kis 3:6

Penyembuhan pengemis yang cacat itu disebabkan oleh kuasa Kristus yang bekerja lewat para rasul. Yesus mengatakan kepada para pengikut-Nya tentang mereka yang akan percaya kepada-Nya, " ... demi nama-Ku ... mereka akan meletakkan tangannya atas orang sakit dan orang itu akan sembuh" (Mr 16:17-18). Gereja melanjutkan pelayanan penyembuhan Yesus Kristus dalam ketaatan kepada-Nya. Mukjizat itu terlaksana karena iman "demi nama Yesus Kristus" dan "karunia untuk menyembuhkan" yang bekerja melalui Petrus (lih. 1Kor 12:1,9).

Petrus menyatakan bahwa dia tidak mempunyai emas atau perak, namun dapat memberikan sesuatu yang lebih berharga. Gereja-gereja yang memiliki kemakmuran materi yang memadai sebaiknya merenungkan perkataan Petrus ini. Banyak gereja dewasa ini tidak bisa lagi berkata "Emas dan perak aku tidak punya" dan juga tidak dapat mengatakan "Dalam nama Yesus Kristus dari Nazaret, berjalanlah."

[19:12]  2 Full Life : SAPUTANGAN ATAU KAIN.

Nas : Kis 19:12

Pelayanan Paulus di Efesus ditandai dengan berbagai mukjizat penyembuhan dan pelepasan dari setan yang luar biasa, yang terjadi langsung atau melalui saputangan atau kain yang pernah menyentuh tubuhnya (yaitu, saputangan keringat atau celemek yang dipakainya ketika membuat tenda). Penyakit sembuh dan roh-roh jahat lari ketika yang sakit menyentuh kain tersebut (bd. Kis 5:15; Mr 5:27). Para penginjil sekarang ini yang berusaha untuk memperoleh sumbangan keuangan dengan meniru cara yang dipakai Paulus tidak melakukannya dengan motivasi dan roh Paulus, karena dia tidak melakukan ini untuk memperoleh uang. Paulus hanya melipatgandakan kuasa yang ada di atasnya melalui sarana-sarana yang nyata, dengan menyembuhkan dan membebaskan orang dalam jumlah lebih banyak daripada yang dapat disentuhnya sendiri dengan tangannya.

[16:17]  3 Full Life : TANDA-TANDA INI AKAN MENYERTAI.

Nas : Mr 16:17

Lihat art. TANDA-TANDA ORANG PERCAYA.

[9:1]  4 Full Life : KUASA ... UNTUK MENGUASAI SETAN-SETAN.

Nas : Luk 9:1

Lihat cat. --> Mat 10:1.

[atau ref. Mat 10:1]

[10:19]  5 Full Life : ULAR DAN KALAJENGKING.

Nas : Luk 10:19

"Ular dan kalajengking" adalah istilah yang menggambarkan kekuatan yang paling berbahaya dari kejahatan rohani. Orang Kristen memiliki kuasa atas roh-roh jahat karena Kristus telah mengaruniakan kuasa-Nya atas Iblis kepada kita

(lihat art. KUASA ATAS IBLIS DAN SETAN-SETAN).

[2:15]  6 Full Life : MELUCUTI PEMERINTAH-PEMERINTAH DAN PENGUASA-PENGUASA.

Nas : Kol 2:15

Melalui kematian-Nya di salib, Kristus mengalahkan semua kekuatan roh jahat dan kuasa setan di dunia (bd. Ef 6:12). Ia melucuti mereka dari kekuasaannya untuk menahan orang-orang terbelenggu kepada kuasa kejahatan menentang kehendak mereka (bd. Kol 1:3; Mat 12:29; Luk 10:18; Luk 11:20-22; Ibr 2:14;

lihat art. KUASA ATAS IBLIS DAN SETAN-SETAN).

Anak Tuhan ikut mengambil bagian dalam kemenangan-Nya. Kita tidak hanya menang atas dunia dan pencobaan (1Yoh 4:4), tetapi kita juga memiliki kuasa untuk memerangi kekuatan-kekuatan roh jahat

(lihat cat. --> Ef 6:12;

[atau ref. Ef 6:12]

lihat art. TANDA-TANDA ORANG PERCAYA).



TIP #08: Klik ikon untuk memisahkan teks alkitab dan catatan secara horisontal atau vertikal. [SEMUA]
dibuat dalam 0.08 detik
dipersembahkan oleh YLSA